Pacific Caesar vs Bima Perkasa: Duel Tim Terpuruk di IBL 2025

banner 468x60

ZONA EKSPRES – Pacific Caesar Surabaya dan Bima Perkasa Jogja akan berupaya bangkit dalam menjalani musim IBL 2025 ketika keduanya berduel di GOR Pacific, Surabaya, hari ini.

Berdasarkan data laman IBL, baik Pacific maupun Bima Perkasa, adalah tim yang sudah enam kali menelan kekalahan sejak IBL 2025 mulai Januari lalu. Bedanya, Pacific sudah mengemas satu kemenangan, sementara Bima Perkasa belum pecah telur.

Bacaan Lainnya

Meskipun performa Pacific meningkat signifikan sejak kehadiran pemain asing terbaru, AJ Bramah, mereka masih belum mampu keluar dari tren negatif.

Kekalahan dari Satria Muda menambah catatan buruk mereka menjadi enam kekalahan dari tujuh pertandingan musim ini.

Oleh karena itu, laga melawan Bima Perkasa menjadi momentum penting untuk menang di kandang dan kembali ke jalur kemenangan.

Namun, Pacific tidak boleh menganggap enteng Bima Perkasa. Tim tamu memang belum meraih satu pun kemenangan (0 menang, 6 kalah), bahkan jika dihitung sejak musim lalu, mereka sudah delapan kali kalah secara beruntun.

Kendala terbesar Bima Perkasa adalah rendahnya akurasi tembakan. Dari enam pertandingan, upaya tembakan terbanyak mereka hanya 72 kali saat menghadapi Dewa United, sedangkan dalam laga lain tidak pernah menembus angka 70 tembakan per pertandingan.

Jika masalah ini tidak segera diperbaiki, peluang mereka dalm meraih kemenangan akan semakin kecil.

Dari rekor pertemuan, Bima Perkasa mengungguli Pacific dengan delapan kemenangan dari 12 pertemuan terakhir, dengan yang terbaru terjadi pada musim 2022, sementara Bima Perkasa selalu menang dalam dua musim terakhir (2023-2024).

Musim lalu, duel kedua tim bahkan harus ditentukan melalui overtime, yang menunjukkan pertandingan mereka selalu berlangsung ketat.

Laga antara Pacific Caesar dan Bima Perkasa diprediksi menjadi pertarungan sengit. Tip-off dijadwalkan berlangsung pukul 16.00 WIB di GOR Pacific, Surabaya, hari ini.***

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *